Formasi Lengkap, Kini PN Kotamobagu Siap Laksanakan Tugas Layani Para Pencari Keadilan


KOTAMOBAGU
sulutberita.com

Mooris Mengapul Sihombing, S.H., M.H., secara resmi pada Kamis 13 November 2025, mengemban tugas jabatan sebagai Wakil Ketua Pengadilan Negeri (PN) Kotamobagu Kelas 1B, melalui prosesi Pengambilan Janji dan Pelantikan, Penandatanganan Berita Acara Pelantikan, serta Pengucapan dan Penandatanganan Pakta Integritas oleh Wakil Ketua Pengadilan, yang dipimpin Ketua PN Kotamobagu, Yajid, S.H., M.H., di Ruang Sidang Kantor PN Kotamobagu.

Dalam kesempatan itu, ungkapan syukur kepada Tuhan disampaikan Ketua PN Kotamobagu atas terlaksananya prosesi pelantikan tersebut, yang sekaligus penyambutan bagi Wakil Ketua Pengadilan Negeri yang baru dilantik.

“Dengan dilantiknya bapak Mooris Mengapul Sihombing, maka hari ini juga formasi kita lengkap dan siap melaksanakan tugas di Pengadilan Negeri Kotamobagu dan selamat bergabung dengan keluarga besar Pengadilan Negeri Kotamobagu," ucap Yajid.

Lanjutnya, seperti yang tertuang dalam naskah Pakta Integritas, mulai hari ini secara bersama-sama kita melayani para pencari keadilan warga masyarakat di wilayah hukum Pengadilan Negeri Kotamobagu.

"Dengan formasi lengkap ini, Insya Allah kita dapat melaksanakan tupoksi kita dengan baik,” terang Ketua PN Kotamobagu sembari berharap dengan formasi lengkap ini, kedepannya Pengadilan Negeri Kotamobagu dapat melayani masyarakat dengan lebih baik lagi.

“Intinya adalah pelayanan kita kepada masyarakat, bagaimana kita melayani masyarakat pencari keadilan sesuai standar operasional prosedur peradilan,” tambah Yajid.

Sementara itu, dalam penyampaiannya Wakil Ketua PN Kotamobagu, Mooris Mengapul Sihombing, S.H., M.H, pun merasa bersyukur atas dilantiknya dirinya, yang sebelumnya itu pernah bertugas di PN Bandung selama kurang lebih 1 tahun 11 bulan.

“Saya juga sampaikan ucapan terima kasih kepada Yang Mulia bapak Ketua PN Kotamobagu, Yajid, S.H., M.H, seluruh jajaran ASN dan PPPK di lingkungan Pengadilan Negeri Kotamobagu beserta seluruh tamu undangan yang hadir dikesempatan ini,” ucap sosok yang merupakan jebolan Magister Hukum Universitas Airlangga Surabaya itu sembari berharap, untuk segera melaksanakan tugas, fungsi dan wewenangnya, terutama dalam pengawasan internal lingkup PN Kotamobagu.

Turut hadir dalam kesempatan itu, Wakil Ketua Pengadilan Agama Kotamobagu, Asisten I Pemkot Kotamobagu, Rohaniawan, beserta para Hakim, Panitra dan Sekretaris PN Kotamobagu.

(*/Bams)

Posting Komentar

0 Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.